Temanggung, Kamis [17/10/2024] – Komunitas Literasi MAN Temanggung sukses melaksanakan kegiatan tahunannya, Studi Literasi. Studi Literasi kali ini mengambil tema “𝘔𝘦𝘯𝘫𝘦𝘭𝘢𝘫𝘢𝘩𝘪 𝘋𝘶𝘯𝘪𝘢 𝘔𝘦𝘭𝘢𝘭𝘶𝘪 𝘗𝘦𝘯𝘪𝘯𝘨𝘨𝘢𝘭𝘢𝘯 𝘚𝘦𝘫𝘢𝘳𝘢𝘩” yang berlokasikan di Perpustakaan Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat pada tanggal 16 Oktober 2024.

Kawedanan Widya Budaya Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat merupakan sebuah perpustakaan dan tempat arsip dari Kasultanan Hamengkubuwono pertama sampai kesembilan. Kawedanan Widya Budaya ini dahulunya merupakan dalem ageng Kasultanan ketujuh.

𝘒𝘢𝘸𝘦𝘥𝘢𝘯𝘢𝘯 𝘞𝘪𝘥𝘺𝘢 𝘉𝘶𝘥𝘢𝘺𝘢 𝘫𝘶𝘨𝘢 𝘢𝘥𝘢 𝘨𝘰𝘭𝘰𝘯𝘨𝘢𝘯𝘯𝘺𝘢, 𝘭𝘩𝘰𝘰𝘰𝘰! 𝘈𝘱𝘢 𝘢𝘫𝘢𝘢𝘢 𝘺𝘢𝘢𝘢, 𝘺𝘶𝘬 𝘴𝘪𝘮𝘢𝘬 𝘥𝘪 𝘣𝘢𝘸𝘢𝘩 𝘪𝘯𝘪 :
Dalam struktur organisasinya, mereka punya lima golongan, diantaranya adalah :
1. Gol. Pustaka
2. Gol. Kearsipan/Kintaka (golongan ini sudah ada sejak tahun 1700 an)
3. Gol. Manuskrip/Kapujangan/Sastra
4. Gol. Alih Pustaka
5. Gol. Restorasi

𝘙𝘦𝘴𝘵𝘰𝘳𝘢𝘴𝘪 𝘪𝘵𝘶 𝘢𝘱𝘢 𝘴𝘪𝘪𝘪? 𝘒𝘰𝘬 𝘮𝘢𝘴𝘪𝘩 𝘢𝘴𝘪𝘯𝘨 𝘺𝘢? 𝘗𝘳𝘰𝘴𝘦𝘴𝘯𝘺𝘢 𝘨𝘪𝘮𝘢𝘯𝘢 𝘺𝘢?
Proses restorasi adalah suatu tindakan atau upaya untuk mengembalikan, memulihkan, memperbaiki dan membangun suatu kondisi atau bentuk objek yang berwujud maupun tidak berwujud (udara) untuk kembali seperti awalnya. Proses ini cukup simple, namun perlu ketelitian dan kecermatan tingkat tinggi. Kertas yang digunakan sebagai arsip beragam jenisnya dan berbeda pula kondisinya. Pena yang digunakan pada zaman dahulu cukup mengores kertas dan tinta yang digunakan memiliki kandungan besi yang tinggi, sehingga tulisan itu mengalami korosif atau pengaratan. Maka tidak jarang banyak arsip yang huruf-hurufnya sudah terpisah dari kertasnya. Para pemugara dituntut harus bisa membaca dan menempelkan kembali huruf-huruf yang terlepas.

𝘈𝘥𝘢 𝘣𝘦𝘣𝘦𝘳𝘢𝘱𝘢 𝘤𝘢𝘳𝘢 𝘥𝘢𝘯 𝘣𝘦𝘣𝘦𝘳𝘢𝘱𝘢 𝘩𝘢𝘭 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘥𝘪𝘭𝘢𝘬𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘰𝘭𝘦𝘩 𝘒𝘢𝘸𝘦𝘥𝘢𝘯𝘢𝘯 𝘞𝘪𝘥𝘺𝘢 𝘉𝘶𝘥𝘢𝘺𝘢 𝘒𝘦𝘳𝘢𝘵𝘰𝘯 𝘕𝘨𝘢𝘺𝘰𝘨𝘺𝘢𝘬𝘢𝘳𝘵𝘢 𝘥𝘢𝘭𝘢𝘮 𝘱𝘳𝘰𝘴𝘦𝘴 𝘳𝘦𝘴𝘵𝘰𝘳𝘢𝘴𝘪 𝘮𝘢𝘯𝘶𝘴𝘬𝘳𝘪𝘱-𝘮𝘢𝘯𝘶𝘴𝘬𝘳𝘪𝘱 𝘪𝘢𝘭𝘢𝘩 :
* Pemakaian tisu Jepang (satu roll seharga Rp. 10.000.000). Dalam satu tahun, Keraton dapat menghabiskan 10 roll gulungan tisu Jepang untuk restorasi manuskrip
* Penggunaan cairan penetral asam. Sebelum kertas yang akan direstorasi disemprot cairan, kertas tersebut dibentangkan di atas mika plastik. Setelah disemprot cairan kimia, kertas dilapisi tisu Jepang yang sudah dipotong sesuai bentuk dan dilapisi lem impor khusus yang berbentuk gel dan diusapkan secara tipis merata di atas kertas. Lalu, kertas dikeringkan di suhu ruangan selama 12 jam. Kertas yang sudah kering dipress dan kemudian dirapikan.

Jika ingin berkunjung ke Perpustakaan Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat, perlu mengirimkan surat permohonan kunjungan terlebih dahulu. Karena tidak sembarangan orang dapat masuk ke perpustakaan ini.

KULINTANG mendapatkan banyak ilmu baru dari perjalanan Yogyakarta ( Rabu, 16 Oktober/07.00 – 16.45 WIB). Kegembiraan akan ilmu baru dan ketertarikan akan budaya Nusantara sangatlah terpancarkan dari raut muka pengurus KULINTANG. Dengan ilmu yang didapat kami seperti ini, studi literasi 2024 dengan tema “𝘔𝘦𝘯𝘫𝘦𝘭𝘢𝘫𝘢𝘩𝘪 𝘋𝘶𝘯𝘪𝘢 𝘔𝘦𝘭𝘢𝘭𝘶𝘪 𝘗𝘦𝘯𝘪𝘯𝘨𝘨𝘢𝘭𝘢𝘯 𝘚𝘦𝘫𝘢𝘳𝘢𝘩” terlaksanakan dengan sukses.